Patroli KRYD Polsek Pagelaran Antisipasi Guantibmas di Wilayah Hukum Pagelaran

    Patroli KRYD Polsek Pagelaran Antisipasi Guantibmas di Wilayah Hukum Pagelaran

    Polres Cianjur  – Guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukumnya, Polsek Pagelaran Polres Cianjur melaksanakan kegiatan rutin patroli KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) pada hari Selasa, 17 September 2024. Patroli ini dipimpin oleh Aipda Deni Ramdani, bersama dengan Aipda Asep Masdar dan Bripka Haris Ginanjar.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Pagelaran, AKP H. Isep Sukana, S.E., S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk upaya preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) di wilayah hukum Polsek Pagelaran.

    Dalam patroli ini, petugas menyisir titik-titik rawan yang sering terjadi tindak kriminalitas serta memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan segera jika melihat hal-hal yang mencurigakan.

    "Kami berharap kegiatan patroli ini dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan mencegah terjadinya tindak kriminalitas, terutama di daerah yang dianggap rawan, " ujar AKP Isep Sukana.

    Kegiatan patroli ini diharapkan dapat menjaga stabilitas keamanan wilayah dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi warga masyarakat Pagelaran.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Patroli KRYD Polsek Cugenang Antisipasi...

    Artikel Berikutnya

    Patroli KRYD Malam di Wilayah Hukum Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Pelaku Pemukulan Pelajar Masih Berkeliaran, Kinerja Polsek Medan Area di Pertanyakan

    Ikuti Kami